Minggu, 29 Mei 2011

Smartphone Booming, Samsung Paling Untung

Laporan terakhir yang dilansir firma riset IDC memperlihatkan bahwa pasar smartphone tumbuh sekitar 80 persen di seluruh dunia sepanjang kuartal pertama tahun 2011 ini. Jumlah unit yang didistribusikan (shipping) mencapai 99,6 juta dalam tiga bulan terakhir, naik dari 55,4 juta pada kuartal yang sama tahun lalu.

Nokia masih menduduki peringkat pertama dengan pangsa pasar smartphone 24,3 persen dengan 24,2 juta unit. Pencapaian ini naik dari pangsa pasarnya di bisnis smartphone yang hanya 21,5 persen setahun lalu.

Di urutan kedua terjadi pergeseran. Appe yang tadinya di urutan kedua melampaui Reserach In motion (RIM). Apple berhasil mendistribusikan 18,7 juta unit smartphone sehingga menguasai pangsa pasar 18,7, naik dari 8,7 saja tahun lalu.

RIM sebenarnya mengalami kenaikan dalam volume unit smartphone yang dikirimkan yakni 13,9 juta unit, naik dari 10,6 juta unit setahun lalu. Namun, pangsa pasarnya turun dari 19,1 persen kuartal pertama tahun lalu menjadi 14 persen tahun ini.

Samsung menjadi produsen yang paling menikmati pertumbuhan smartphone. Bagaimana tidak, unit yang didistribusikannya naik dari 2,4 juta pada kuartal pertama 2010 menjadi 10,8 juta pada kuartal pertama 2011 sehingga bisa melampaui HTC. Tahun ini HTC sebenarnya juga mengalami pertumbuhan jumlah unit smartphone yang dilepas ke pasar, namun kalah dari Samsung karena hanya dari 2,7 juta menjadi 8,9 juta.

Di antara produsen tersebut, hanya tiga perusahaan yang mengalami pertumbuhan jauh di atas rata-rata. Samsung tertinggi dengan pertumbuhan 350 persen, HTC 229,6 persen, dan Apple 114,4 persen. RIM hanya tumbuh 31,1 persen dan Nokia 12,6 persen.



keterangan: terdapat kalimat penalaran generalisasi.


sumber: kompas.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar